Sabtu, 30 Juni 2012

pendaftaran ulang undiksha jalur undangan 2012


Daftar ulang undiksha singaraja
Nah, bagi kamu yang ingin melanjutkan ke perguruan tinggi negeri Universitas Undiksha. Ada info mengenai daftar ulang yang dilaksanakan tanggal 12-13 Juni 2012 yang diperuntukkan bagi yang lolos SNMPTN Undangan. Semoga info ini bermanfaat bagi kamu yang lolos SNMPTN Tulis pada tanggal 7 Juli 2012 nanti, agar segera bersiap-siap. Siapa tahu persyaratan yang harus di bawa sama, hehehe
Sewaktu itu sih, pendaftaran dilaksanakan dari pukul 08.00 – 14.00. jadi bagi kamu yang berasal dari luar daerah singaraja. Harus siap-siap bangun pagi yaaa…
Tempat daftarnya sih di kampus Tengah, tepatnya di ruang auditorium.
Yang perlu dibawa :
1.         Membawa kartu tanda peserta SNMPTN Jalur Undangan 2012
2.       Membawa Surat Keterangan Lulus/Ijazah asli
3.       Rapor asli
4.       Piagam asli sesuai yang diunduh sewaktu daftar
5.       Fotocopy surat keterangan lulus/Ijazah yang sudah dilegalisir kepala sekolah
6.       Bawa pas foto 2x3 sebanyak 2 lembar
7.        Bawa pas foto 3x4 sebanyak 3 lembar
8.       Bawa pas foto 4x6 sebanyak 3 lembar, dan di belakang semua foto tadi harus tertulis nama dan jurusan apa
9.       Bawa fotocopy KTP/SIM
10.     Membawa print-out e-FBM, ini bisa didapatkan di web www.undiksha.ac.id/snmptnundangan
11.       Membawa print-out kwitansi pembayran sebanyak 4 lembar di web itu juga
semua itu dimasukkan kedalam stofmap folio, ada ketentuannya juga lhoo..
·        Biru muda untuk jurusan lingkungan FIS
·        Hijau untuk jurusan lingkungan FMIPA
·        Kuning untuk jurusan lingkunganFBS
·        Merah muda untuk jurusan lingkungan FIP
·        Merah tua untk jurusan lingkungan FOK
·        Biru dongker untuk jurusan lingkungan FTK
Sesampai disana sih, pertama-tama mengumpulkan biodata di tempat informasi, tepatnya di depan tempat verifikasi. Setelah semua siap, nama akan dipanggil satu persatu. Jadi kalau sudah di panggil saatnya ambil biodata dan langsung menuju tempat verifikasi sesuai jurusan masing-masing. Disana akan diperiksa kelengkapan dan kebenaran data. Setelah di beri tanda tangan artinya lolos pada loket satu.
kemudian dilanjutkan pada loket dua yaitu loket tes kesehatan, sewaktu itu sih bayar Rp 50.000, tapi bagi bidik misi sepertinya tidak perlu bayar. Maklumlah, saya kan tidak ikut bidik misi, hehe
Kita disana tes buta warna, karna itu sangat penting. Setelah itu tes mata, tinggi, berat dsb dah pokoknya. Sehabis kita lolos, baru kita menuju loket tiga, tempatnya pembayaran SPP. Jadi siap-siap bawa uang aja deh disana. Abis bayar, kita tidak langsung menuju loket 4, tetapi loket 5 dahulu untuk mengukur jas almamater. Seneng banget dong yaa, akhirnya uda bisa punya jass. Wokeee
Abis thu geser ke sebelahnya yaitu, loket 6, disana kita bayar untuk menjadi anggota koprasi undiksha trus ke loket 7 untuk membayar sebagai anggota KMHD bagi umat Hindu dan membayar dana punia. Tetapi bagi umat lain, maaf banget yaa belum sempet tanya.
Sehabis segala itu tadi barulah kita menuju tempat loket trakhir , yaitu loket 4. Di loket 4 terdapat beberapa fakultas. Jadi kita musti pergi ke fakultas yang bener  yaaa. Jadi kamu musti uda tau, prodi yang kamu cari itu sebenarnya fakultas apa. Ok..?
Semoga ada gambaran deh buat daftar ulang di undiksha buat yang lolos SNMPTN Tulis. Semangat !!!

2 komentar: